by - November 12, 2020

 



  Di era digital ini, Game menjadi kegemaran semua kalangan, Terutama Game Online. Berbagai macam genre game online membuat dunia game semakin maju, Bahkan bekerja di bidang industry game sekarang menjadi profesi yang cukup menjanjikan.Genre yang cukup populer dari dahulu hingga sekarang adalah FPS. Apa itu FPS ? FPS (First Person Shooter) adalah genre game yang melibatkan Pertempuran saling Tembak menembak antar sesama Player atau Player dengan AI atau Bot dalam game. Di sini saya akan membagikan 4 Game Fps terbaik Part 1 

1.COUNTERSNIPE

size: 70MB

Countersnipe video 1Countersnipe adalah game tembak-menembak orang pertama untuk memainkan penembak jitu yang berpihak pada salah satu dari dua faksi berlawanan, yaitu agen Axioma yang merupakan pejuang stabilitas global, dan agen Chaos yang merupakan tentara tatanan dunia baru.

Perang dalam Countersnipe berlangsung sekitar dua menit, antara dua tim yang masing-masing beranggotakan empat pemain. Tim yang pertama mencapai 20 poin akan menang. Penting untuk diingat bahwa sebagai penembak jitu yang mahir, kamu dan musuh akan selalu dalam posisi diam sehingga hanya perlu memikirkan tentang membidik. Untuk itu, kamu butuh tangan yang stabil.

Seperti biasa dalam game seperti ini, awalnya kamu hanya punya satu senapan, amunisi dasar, dan rompi antipeluru sederhana. Tapi, setelah bermain dan memenangkan beberapa putaran, kamu bisa membuka banyak  konten tambahan. Kamu bisa meningkatkan kualitas senapan, membuka berbagai amunisi, dan juga mengubah tampilan karakter.

Countersnipe adalah FPS luar biasa yang memungkinkan kamu menikmati permainan singkat online bersama tujuh pemain lain. Game ini juga memiliki grafik luar biasa dan banyak variasi skin yang bisa dipilih untuk agen.

 

2.BATTLE FORCES - FPS ONLINE GAMES 

 size: 289MB

Battle Forces FPS video 1 

Battle Forces adalah FPS multipemain di mana dua tim dari lima pemain berhadapan satu sama lain dalam pertarungan selama lima menit. Tim yang berhasil menyingkirkan musuh terbanyak selama waktu yang ditentukan akan memenangkan ronde dan mendapatkan poin pengalaman terbanyak.

Sistem kontrol bawaan dari Battle Forces sangat ramah pengguna: gunakan jempol kiri untuk mengontrol pergerakan karakter dan jempol kanan untuk membidik. Juga, pada sisi kanan layar, terdapat tombol untuk mengubah senjata, menggunakan penglihatan tajam, mengisi ulang peluru, atau melemparkan granat. Apa pun situasinya, kamu bisa mengubahsuaikan kontrol sesuai keinginan melalui menu opsi.

Mode standar Battle Forces adalah 'team deathmatch' klasik di mana dua tim dari masing-masing lima pemain menghadapi satu sama lain dalam arena yang relatif luas selama lima menit. Saat berhasil melumpuhkan lawan, kamu juga bisa merampas senjata mereka. Jadi, jika senjata lawan lebih baik dari senjatamu, hal itu bisa menjadi keuntungan tersendiri.

Battle Forces adalah FPS multipemain yang menghibur dengan grafis baik dan berbagai karakter untuk dibuka. Setiap karakter permainan juga memiliki skill unik yang dapat digunakan kapan saja selama pertandingan.  

3.RISE : SHOOTER AREA

 size:121MB

Shooter Arena video 1 

Shooter Arena merupakan gim tembak-menembak bergaya Overwatch atau Paladin. Di sini, para pemain dapat memilih puluhan tokoh untuk menghadapi para pemain lain dalam sejumlah pertandingan menarik ala deathmatch.

Kontrol Shooter Arena sangat sederhana. Gunakan jempol kiri untuk memindahkan tokoh, jempol kanan untuk mengarahkan dan menggunakan kekuatan khusus. Tokoh Anda selalu menembak secara otomatis ketika ada musuh yang terlihat.

Di awal-awal Anda bermain Shooter Arena, hanya ada satu tokoh terbuka. Meski begitu, saat Anda bermain dan memenangkan peti, Anda bisa mendapatkan lebih banyak tokoh karakter untuk dimasukkan ke dalam koleksi. Setiap karakter dalam gim memiliki kemampuan unik. Ada yang bisa meluncurkan rudal ke semua musuh, ada yang berguna untuk membidik lebih cepat, dan masih banyak lagi.

Shooter Arena adalah FPS multipemain yang hebat dengan kontrol yang disesuaikan dengan baik untuk layar sentuh. Ada banyak konten yang ditawarkan dalam hal tokoh, senjata, aksesori, dan mode permainan. Inilah gim luar biasa dengan grafis yang tak kalah hebat.  


1.Strike Team Online

 
 

This game is still in the Early Access Stage, so if you find a bug please contact us.

Strike Team Online is a Team Base Tactical FPS Shooter that defines a New Era of shooter games. 

FEATURES
★ AAA-Quality Graphics with Next-Gen Graphics Engine

★ Play as 15+ specialized Operators, each equipped with unique guns and abilities!

★ Over 100+ Weapons With Variety of Customization.

★ Realistic Gunplay

★ Multiple Game Style to Enjoy : Close Quarter or Large Scale Battle

★ Multiple Intense Game Modes Available: Team Deathmatch, Conquest, Secure Area, Bomb Defuse, Hostage Rescue, Gun Game, Realism Mode, Night Ops, Streak Warfare, Gunfight, Scavenger.

★ Competitive Ranked Mode available : Jump into the action and Get the Seasonal Reward!

★ Create or join a clan to connect with players from around the world.

★ Pick up and play with groundbreaking, intuitive shooter controls that are perfectly designed for an FPS game.

If you’re a fan of online FPS battles, team-based shooter games, then drop into the action.

 

You May Also Like

0 comments